5 Resep Serba Tempe, Menu Sahur yang Cocok untuk yang Diet Tanpa Daging

- Jumat, 15 April 2022 | 22:32 WIB
5 Resep Masakan Serba Tempe, dari Bothok hingga Steak (Instagram )
5 Resep Masakan Serba Tempe, dari Bothok hingga Steak (Instagram )

HALLO LIFESTYLE - Beginilah resep olahan berbahan tempe yang murah meriah dan gampang. Meskipun murah meriah, kenikmatan yang dihasilkan tempe tidak kalah dengan menu menu eksklusif restoran atau hotel bintang lima.

Kenikmatan tempe sebenarnya terletak pada berhasil tidaknya tempe itu dibuat, perpaduan kedelai dan jamurnya membuat tempe mempunyai citarasa di atas rata-rata.

Kenikmatan tempe jadi bertambah jika diolah menjadi aneka masakan. Seperti masakan berbahan tempe yang resepnya kami bagikan dalam artikel ini. Sebut saja sambal tempe daun bawang, tempe bacem, steak tempe, bothok tempe, dan oseng oseng tempe khas Wonogiri.

Baca Juga: 5 Resep Olahan Serba Tahu dari Goreng Kecap hingga Rambutan, Menu Andalan saat Tanggal Tua

Nah, ini dia daftar lengkap resepnya!

1. Resep Sambal Tempe Daun Bawang

Bahan 

  • 1/2 buah tempe bungkus ukuran kecil
  • 5 buah cabe rawit
  • 2 buah cabe merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 siung bawang merah
  • Garam, gula merah, penyedap

Cara membuat

  • Goreng tempe sampai kuning keemasan
  • Goreng cabai, bawang merah dan putih sebentar saja
  • Uleg cabai, bawang merah dan putih
  • Masukan garam, gula dan penyedap
  • Tes rasa, jika sudah pas rasanya masukan tempe yg sudah digoreng dan ulek kasar tempe hingga tercampur.
  • Taburi dengan daun bawang.

2. Resep Steak Tempe 

Baca Juga: 5 Resep Kastengel, Kue yang Selalu Ada di Setiap Rumah Saat Lebaran

Bahan

  • Tempe 1 papan kukus halus kan
  • 2 butir telur
  • 1 sendok makan terigu
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • garam secukupnya
  • penyedap jika pakai

Cara membuat steak

  • Haluskan bawang putih dan bawang merah.
  • Masukkan ke dalam tempe yang dihaluskan kemudian masukkan lada, garam , telur, terigu lalu aduk sampai rata.
  • Setelah itu goreng menjadi 5 bagian, kalau sudah matang, sisihkan.

Bahan saus steak

  • 2 Siung bawang putih memakan
  • 1 siung bawang bombay
  • 1/2sdt lada bubuk
  • 2sdm kecap manis
  • 2sdm kecap inggris
  • 1sdm minyak wijen
  • 2sdm mentega
  • garam dan gula putih secukupnya
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • 2sdm saus sambal
  • 1 sdm maezena

Cara membuat saus steak

Halaman:

Editor: Wira Pinuji

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X