Segera Masuk Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 12 Series

- Sabtu, 28 Januari 2023 | 06:05 WIB
Xiaomi Redmi Note 12 Series, HP terbaru Xiaomi. (Xiaomi)
Xiaomi Redmi Note 12 Series, HP terbaru Xiaomi. (Xiaomi)

HALLOLIFESTYLE – Xiaomi baru saja merilis HP Redmi Note 12 series di India dan China. Seri ini mengusung tiga model, yaitu Redmi Note 12, Redmi Note 12 Pro dan Redmi Note 12 Pro Plus.

Redmi Note 12 Pro Plus menjadi model dengan spesifikasi tertinggi di keluarga ini. Namun, tidak banyak perbedaan antara ketiga model ponsel penerus Redno Note 11 series ini.

Meski memiliki kasta lebih rendah, Redmi Note 12 dan Redmi Note 12 Pro tetap hadir sebagai ponsel dengan performa mumpuni dan spesifikasi gahar.

Baca Juga: Xiaomi 13 Series Calon HP Terbaik 2023, Kapan Masuk Pasar Indonesia?

HP terbaru Xiaomi Redmi Note 12 merupakan model standar hadir dengan spesifikasi layar AMOLED 6,67 inci, refresh rate 120Hz, dan Snapdragon 4 Gen 1. Terdapat dua kamera belakang resolusi 48MP dan 2MP.

Urusan daya, ponsel dibekali baterai 5,000mAh didukung teknologi pengisian cepat 30W. HP ini dibanderol harga USD 187 setara Rp 2,9 jutaan RAM 4/128GB, dan USD 210 atau Rp 3,3 jutaan RAM 6GB/128GB.

Beralih ke Redmi Note 12 Pro, ponsel ini memiliki desain serupa dengan versi standar. Dibekali chipset Dimensity 1080 MediaTek, dan baterai 5,000 mAh, serta tiga kamera 50MP, 8MP ultra-wide, dan 2MP bokeh.

Baca Juga: Xiaomi 13 Lite Segera Meluncur, Versi Murah dari Xiaomi 13 Series

Tersedia tiga pilihan RAM dan storage dengan harga USD 300 atau Rp 4,6 juta RAM 6GB/128GB, USD 325 atau 5 jutaan untuk RAM 8GB/128GB, dan USD 340 atau Rp 5, 3 juta untuk RAM 8GB/256GB.

Redmi Note 12 Pro Plus sebagai model tertinggi punya spesifikasi lebih unggul dibanding dua ponsel. HP terbaru dari Xiaomi ini mengandalkan spesifikasi yang mengusung resolusi besar 200MP.

Kamera utama ponsel ini didampingi dua kamera lainnya dengan resolusi 8 MP dan 2 MP. Untuk kamera depan atau kamera selfi ponsel ini hadir dengan resolusi 16 MP.

Baca Juga: Ponsel Xiaomi 13 Pro Memiliki Teknologi Kamera Canggih

Urusan dapur pacu, Redmi Note 12 Pro Plus jugamengsung chipset yang sama seperti versi Pro, yaitu chipset MediaTek Dimensity 1080.

Hanya saja, ponsel ini menyediakan opsi RAM dan ruang penyimpanan internal lebih besar, yaitu kapasitas 8/256 GB dan 12/256GB.

Halaman:

Editor: Mahesa Maheswara

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X